Siapa yang tidak tahu kedua motor sport ini, yaitu Yamaha r15 dan Honda cbr150, kedua motor sport full fairing ini dengan mudah kita temui dijalanan.
Karena kedua motor ini sangat menarik perhatian masyarakat, dalam segi tampilan dan performanya serta harganyapun cukup terjangkau untuk kelas motor sport full fairing. Setiap kendaraan yang dibuat pasti memiliki kelebihan dan kekurangannya masing - masing, dan tergantung selera juga.
Kedua motor ini mendapat perhatian yang lumayan banyak dari masyarakat terutama pada kalangan anak muda karena tampilannya yang sangat modern. Yamaha dan Honda adalah dua produsen motor yang sangat ketat dalam persaingannya, dalam pembuatan dan penjualan sepeda motornya, setiap produk yang dibuat oleh salah satu pasti slalu ada tandingan lawannya, entah itu dalam kelas motor matic, kelas motor bebek bahkan kelas motor sport. Namun kali ini Yamaha yang lebih unggul dari Honda dalam penjualan motor sport full fairing yaitu antara r15 dan cbr150.
Hasil yang dikeluarkan oleh Asosiasi industri sepeda motor indonesia (AISI) bulan januari 2018, motor sport full fairing yamaha dikelas 150 cc yaitu Yamah r15, berhasil menjadi penguasa pasar otomotif indonesia dengan mencatatkan total penjualan sebanyak 5.061 unit, sementara untuk hasil penjualan motor Honda cbr150 tercatat dengan total hasil penjualan sebanyak 4.642 unit sepeda motor, perbandingan selisih hasil penjualan sepeda motor Yamaha r15 dan sepeda motor Honda cbr150 adalah 419 unit sepeda motor.
Untuk penjualan Yamaha lebih unggul. Berikut perbedaan spesifikasi antara Yamaha r15 dan Honda cbr150 : Untuk tampilan keduanya cukup banyak mendapat perhatian masyarakat, dan tergantung selara masing - masing.
Untuk spesifikasi perbedaannya tidak terlalu jauh. spesifikasi Yamaha r15 - Honda cbr150 dimensi [pxlxt] 1.990 x 725 x 1.135 mm - 1.983 x 694 x 1.038 mm tinggi jok 815 mm - 787 mm jarak sumbu roda 1.325 mm - 1.311 mm bobot basah 137 kg - 135 kg [kosong] tipe mesin 4 tak sohc 4 katup dan dengan vva - 4 tak dohc 4 katup kapasitas mesin 155,1 cc - 149,2 cc bore x stroke 58 x 58,7 mm - 57,3 x 57,8 mm transmisi 6 percepatan - 6 percepatan tenaga maksimal 19,03 tk 10.000 rpm - 16,9 tk 9.000 rpm torsi maksimal 14,7 nm 8.500 rpm - 13,7 nm 7.000 rpm kapasitas tangki 11 liter - 12 liter fuel sistem injeksi - injeksi sasis deltabox - diamond ukuran ban depan 100/80-17m/c 66s - 130/70-17 62p [tl] ukuran ban belakang 140/70m/c 66s - 130/70-17 62p [tl] rem depan cakram 282 mm kaliper 1 piston - cakram rem belakang cakram 220 mm kaliper 1 piston - cakram suspensi depan upside down 37 mm - teleskopik suspensi belakang monoshock - monoshock pro-link
Itulah hasil penjualan dan spesifikasi sepeda motor Yamaha r15 dan Honda cbr150, semoga bermanfaat jika anda ingin membeli salah satu dari dua sepeda motor tersebut, semoga bisa menjadi referensi. Terimakasih.
Yamaha R15 vs Honda CBR150
Reviewed by Rahmad Widodo
on
Maret 12, 2018
Rating: 5
Kode Etik: Komentar bersifat promosi seperti jud1 online, hutang berbunga/riba, game online dan sejenisnya akan terhapus secara otomatis dalam 14 jam kecuali ijin admin.
Tidak ada komentar